Apakah Hazelnut itu Sama dengan Kemiri? Ini Perbedaannya - Banyak sekali saat ini ternyata orang yang mempertanyakan mengenai hazelnut itu apakah sama dengan (vs) biji kemiri? Nah, yang membuat warganet memperbincangkan hazelnut tersebut karena dianggap sama dengan kemiri, lalu apakah sama atau ada perbedaanya? Yuk langsung saja simak pembahasannya.
Apakah Hazelnut itu Sama dengan Kemiri? Ini Perbedaannya |
Akun sosial media Twitter milik @txtdrkuliner telah mengunggah sebuah video dari pengguna lainnya yaitu bernama @rena.reksya pada Senin, (12/6/23). Nah, dalam cuplikan video singkat tersebut, @rena.reksya ternyata mengaku bahwa dirinya baru saja mengetahui bahwasannya hazelnut ini sama dengan biji kemiri dan dirinya penasaran karena suka mengkonsumsi coklat yang berisikan kacang hazelnut di Jepang.
Setelah itu dirinya pun mencari informasi tentang hezelnut yang mengatakan bahwa sama dengan biji kemiri. Namun setelah netizen menonton dan mendengarkan apa yang telah diucapkan oleh @rena.reksya membuat banyak kontroversi, mengapa demikian? Yah pasalnya hazelnut dan kemiri sendiri adalah 2 jenis kacang-kacangan yang tentunya jauh berbeda (beda) dari rasanya, penampilan, dan sekaligus penghasilannya.
Walaupun keduanya merupakan keluarga leguminosa, namun kemiri dan hazelnut merupakan 2 jenis biji-bijian yang sangat berbeda. Berikut ini adalah perbedaan antara jenis kacang-kacangan hazelnut dan kemiri yaitu:
Hazelnut
Biji hazelnut ini mempunya lapisan berwarna coklat agak kehitaman dan dilapisi dengan kulit terluar yang terbilang tebal. Hazelnut ini biasanya akan disajikan dengan makanan seperti sup, roti, kue, salad atau pasta. Adapun berikut adalah manfaat yang bisa didapatkan dari biji hazelnut yaitu sebagai berikut:
- Mengurangi peradangan dalam tubuh
- Melawan radikal bebas
- Menurunkan kadar kolesterol
- Menurunkan kadar gula darah, dan
- Mencegah penyakit kanker
Kemiri
Selanjutnya adalah biji kemiri, kemiri biasanya akan digunakan sebagai bahan tambahan guna menyedapkan masakan. Adapun dalam satu buah kemiri ada terdapat beberapa biji yang dapat diambil, biji ini memiliki warna putih dan kecoklatan. Adapun berikut adalah manfaat yang bisa didapatkan dari biji kemiri yaitu sebagai berikut:
- Menyuburkan rambut
- Mencegah keriput
- Menjaga kadar kolesterol
- Mencegah infeksi
- Menurunkan risiko hipertensi
- Mengurangi risiko penyakit jantung dan stroke, dan
- Mengatasi sembelit
Akhir Kata
Demikianlah informasi mengenai Hazelnut apakah sama dengan kemiri yang dapat admin sampaikan pada kesempatan kali ini. Semoga bisa bermanfaat dan sekaligus menjawab pertanyaan yang anda tanyakan, sekian & terimakasih.
>Baca Juga Artikel Menarik JabarDigital.com Lainnya di Google News