Iklan Header

Cara Membuat Instagram Music di Instagram Stories Terbaru 2022

Admin
Editor: Redaksi Kamis, 28 April 2022, 12.10 WIB Last Updated 2022-04-28T05:10:23Z
Baca Juga
>

Cara Membuat Instagram Music di Instagram Stories Terbaru 2022 - Selamat siang sahabat pembaca dimanapun anda sekarang berada, apa kabarnya hari ini? Semoga kita semua senantiasa masih diberikan kesehatan selalu, Aamiin.


Cara Membuat Instagram Music di Instagram Stories Terbaru 2022


Instagram kini selalu membuat fitur-fitur menarik untuk digunakan para penggunanya, salah satu fitur yang sedang populer yaitu Instastory. Beberapa orang menggunakan Instastory yang ditambahkan lagu di storiesnya, banyak orang mencari tahu bagaimana cara untuk membuat Instagram musik di Instagram stories tersebut.


Untuk bisa menjawab pertanyaan di atas ini, maka anda bisa menyimak cara-cara dibawah ini untuk membuat Instagram music di story Instagram. Penasaran? Yuk langsung saja anda simak tutorial dibawah ini dengan baik dan benar.


Cara Membuat Instagram Music di Instagram Stories Tanpa Aplikasi Terbaru 2022


1. Cara Membuat Instastory Music dengan Menambahkan Lagu di Hp Android


Pertama disini anda bisa menggunakan hp Android dengan cara memutar lagu di Google Play music dan aplikasi pemutar musik lainya. Cari lagu yang anda inginkan untuk dimasukan ke Instagram Stories anda yaitu sebagai berikut:


  1. Tentukan bagaimana yang ingin anda coba, klik pause sebelum memasuki bagian lagu yang anda inginkan tersebut.
  2. Buka aplikasi Instagram dan klik ikon kamera yang terdapat di pojok kiri atas dan mainkan lagu dengan memilih tombol play.
  3. Rekam stories anda dengan cara menekan tombol kamera pada bagian bawah.
  4. Story anda akan terisi secara langsung bersamaan dengan musik yang anda mainkan.


Baca Juga: Cara Membuat IGTV di Instagram di Android dan PC (Update) 2022

 

2. Cara Menambahkan Music ke Instagram Stories dengan Menambahkan Lagu di HP iOS 


Jika anda merupakan salah satu pengguna Smartphone iOS, maka anda bisa menambahkan lagu ke dalam aplikasi Instagram dengan mengikuti cara seperti menambahkan lagu di Android. Perbedaannya yaitu hanya terletak pada bar notifications yang lagunya tidak diputar, anda hanya perlu memanfaatkan kontrol panel yang dimiliki iOS. Lakukan swap dengan tiga jari anda dari bawah saat anda sudah berada dilayar perekaman stories.


3. Cara Membuat Instagram Music di Instagram Stories dengan Bantuan Perangkat


Selanjutnya anda bisa menggunakan cara membuat Instagram music stories dengan bantuan perangkat. Hanya dengan memanfaatkan perangkat lain seperti tablet dan laptop yang anda miliki untuk bisa memutar musik yang anda inginkan, dan pastikan jarak perangkat yang anda gunakan cukup dekat dengan hp anda agar nantinya suara bisa terdengar dengan jelas.

 

Cara Menambah Story Musik ke Instagram Story dengan Menggunakan Aplikasi


1. Cara Membuat Instagram Musik Story dengan Aplikasi Inshot Video Editor


  1. Download aplikasi Inshot di Google Play Store dan kemudian instal.
  2. Rekaman video berdasarkan aplikasi ini.
  3. Tambahkan lagu dengan cara mengklik ikon musik di toolbar. 
  4. Pilih lagu sesuai dengan keinginan, anda juga bisa mengatur volume lagu.
  5. Edit video anda dan jika selesai langsung saja klik tombol save dan upload secara langsung ke Instagram story anda.


2. Cara Membuat Instagram Music di Instagram Stories dengan Aplikasi Storybeat


  1. Download aplikasi Storybeat dan kemudian instal.
  2. Buka aplikasi dan beri izin akses dengan mengetuk tombol allow. Klik opsi add music to photos or video.
  3. Tambahkan musik dengan cara mengklik next dan ikon (+).
  4. Cari musik yang anda inginkan, anda bisa memilih lagu secara online maupun offline.
  5. Klik add untuk mengatur musik yang akan ditambahkan.
  6. Terakhir lakukan ekspor dengan mengklik continue, setelah itu anda tinggal share video dan membagikannya ke Instagram Stories.


Demikianlah Cara Membuat Instagram Music di Instagram Stories Terbaru 2022 yang dapat admin sampaikan versi jabardigital.com. Silahkan sekarang anda bisa menggunakan kedua metode diatas untuk membuat Instagram music di Instagram stories dengan menggunakan aplikasi dan tanpa aplikasi.


Selamat mencoba & semoga berhasil

>

Baca Juga Artikel Menarik JabarDigital.com Lainnya di Google News

Komentar

Tampilkan

Terkini

Game

+